Android operating system
Android pada software computer
Pada awalnya perkembangan Android Inc, sebuah perusahaan yang kemudian dibeli oleh Google. Mungkinkan para pengembang untuk menulis kode dikelola dalam bahasa Java, pengendalian perangkat dikembangkan melalui Google-developed Java libraries. Sistem operasi Android buatan Google akan meramaikan dunia pasar smartphone. Pada waktu yang akan datang akan ada Netbook yang dijejali dengan sistem operasi Android yang dibuat secara massal, lengkap dengan kemampuan layar sentuhnya, karena Google memang berencana akan menggunakan Android untuk perangkat apapun.
Google sepertinya memang telah memiliki visi yang mantap dengan mebuat sistem operasi Android ini, karena untuk menjalankan Android kita tidak memerlukan sumber daya yang besar, bahkan sangat kompatible dengan ARM prosesor yang berharga lebih murah dan lebih hemat daya. Hal ini memungkinkan bagi pihak pengembang untuk membuat produk yang lebih murah, hemat daya, lebih dinamis dan ini akan memberikan gelombang baru pada dunia komputasi kita saat ini. Semua fungsi yang dimiliki Android bisa berjalan baik pada Netbook, termasuk sound card, VGA card dan wireless card untuk mengakses Internet, namun tanpa fungsi telepon dan tanpa fungsi layar sentuh tentunya.
Android pada software HP
System operasi untuk telepon seluler yang berbasis Linux. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri dan untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak. Hal ini memungkinkan para pengembang menulis kode terkelola dalam bahasa pemrograman Java, mengontrol peranti via perpustakaan Java yang dikembangkan Google. Hampir semua vendor ponsel kecuali Nokia siap mengadopsi teknologi ini. Sistem operasi Android menjadi pilihan yang baik bagi vendor-vendor smartphone karena memiliki biaya lisensi lebih murah dan sifatnya yang semi open source. Android merupakan sistem operasi yang fleksible, dia tidak hanya dipasang pada perangkat telepon pintar saja.
Kelebihan :
--Pemakaiannya mudah alias tidak ribet.
--Stabil dan aman, tidak seperti windows yang terkadang ngehang atau bahkan terkena virus.
--Open Source, yang berarti kita dapat memodifikasi bahkan menyempurnakan dari yang sudah ada dan membuat aplikasinya tanpa terbentur dengan seleksi atau batasan batasan dari pihak – pihak tersebut.
--Lebih murah. Tidak semahal Iphone atau PDA yang menggunakan OS Windows Mobile.
--Karena pengembangannya gratis, maka aplikasinya pun rata-rata gratis, sehingga tidak perlu bayar untuk donwnload dan menginstall aplikasi di Android.
Kekurangan :
--Masih sedikit yg memakai OS ini.
--Karena masih baru, maka belum banyak aplikasi yg tersedia untuk android, tidak seperti iPhone atau WinOS yg sudah banyak aplikasinya.
--Bagi orang yg belum pernah memakainya mungkin akan sedikit membingungkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar